BBM Naik tidak Berdampak ke Penjualan Mobil Honda

BBM Naik tidak Berdampak ke Penjualan Mobil Honda - Bicara tentang kenaikan bahan bakar minyak (BBM) nonsubsidi, perkiraan PT Honda Prospect Motor (HPM) tidak akan mengganggu untuk penjualan mobil Honda. Sebelumnya, PT Pertamina (Persero) mengeluarkan daftar harga BBM teranyar dengan mencatatkan kenaikan harga dalam mayoritas nonsubsidi (Pertamax, Pertamax Turbo, Pertamina Dex dan Dexlite) mulai 25 Februari 2018.



"Secara umum sih tidak ada dampak namun tergantung kenaikannnya berapa besar serta timingnya seperti apa," kata Jonfis Fandy, selaku Marketing and After Sales Service Director PT HPM di Jakarta, Kamis kemarin. Cek Harga Honda CRV Tasikmalaya

Walaupun kenaikan harga BBM yang terjadi sebelumnya memang pernah berdampak di penjualan mobil, tapi berdasarkan sejarah sebelumnya, menurut Jonfis akibat yang terjadi tidak terlalu besar apabila sosialisasi dilakukan secara benar.

Lebih dari itu, HPM tidak khawatir dengan penjualan mobil atas kenaikan BBM sebab Honda mempunyai teknologi yang dapat menghemat bahan bakar.

"Fokus kami tentunya bagaimana dapat mendeliver running cost yang rendah sesudah membeli mobilnya. Jika harga BBM naik, saya rasa konsumen logikanya mereka lebih memilih mobil yang hemat bahan bakar," kata Jonfis.

Baca Juga info : Harga Honda CRV Tegal

Honda mempunyai fitur Eco Assist dan ECON Mode guna membantu memperoleh efisiensi bahan bakar yang lebih baik ketika berkendara.

Fitur efisiensi bahan bakar diakui Jonfis merupakan salah satu prioritas utama untuk pembeli first car atau mobil dengan segmen medium low di bawah Rp200 juta, walau demikian dari waktu ke waktu Jonfis melihat segmen medium up akan juga merasakan bagaimana running cost dapat mempengaruhi keputusan pembeliannya.

"Meskipun memang kadang-kadang model menjadi daya tarik. Dan tentunya, model tidak selalu menjadi daya tarik bagi segmen tertentu. Ada mobil yang meluncurkan model baru belum tentu yang lain mati," kata Jonfis.

BBM jenis Pertamax per liternya di wilayah Jakarta naik dari Rp 8.600 ke Rp 8.900, Pertamax Turbo naik dari Rp 9.600 ke Rp 10.100. Jenis BBM Pertamina Dex naik dari Rp 9.250 per liter ke Rp 10.000, dan Dexlite naik dari Rp 7.500 ke Rp 8.100, dan Pertalite dari Rp 7.500 ke Rp 7.600. Sementara BBM Premium tak mengalami perubahan yakni tetap Rp6.450 per liter. Yang terjadi kenaikan bukan hanya di Jakarta, tapi juga di beberapa daerah lainnya. Seperti untuk wilayah Sumatera, harga Pertamax mayoritas naik sebesar Rp 100, untuk per liternya.

Selanjutnya untuk info harga dan jredit maupun promo mobil produk Honda terbaru, klik Honda Tasikmalaya yang siap melayani untuk wilayah Tasik, Garut, Ciamis, Pangandaran dan sekitarnya.

Baca juga : Produk Mobil Honda Terlaris di Tahun 2017

Komentar